Guide Commander Remy Magic Chess

Commander Remy menjadi salah satu Commander cukup populer pada Game Magic Chess Mobile Legends. Commander ini digambarkan sebagai karakter tikus putih yang cukup krusial digunakan untuk mengatur jalannya permainan. Skill yang dihasilkan juga mampu menambahkan Gold yang cukup menguntungkan bagi kita. Dengan ini kita tentunya mampu dengan mudah menaikkan level atau mencari hero yang dibutuhkan dengan melakukan Refresh Shop menggunakan Gold yang ada.

Nah, pada ulasan kali ini kami telah merangkum guide terbaik dari Commander Remy Magic Chess yang patut kamu coba. Penasaran dengan rangkuman kali ini? Tanpa berlama-lama lagi yuk kita simak ulasannya.

Skill Commander Remy Magic Chess

1. Skill Money Grubber
Pada skill pertama ini Commander Remy mampu menghasilkan Gold sebanyak 1 sampai 4 secara acak. Skill ini memiliki Cooldown selama 5 Round. Setelah 5 Round kita mampu menggunakan Skill 1 inu untuk menambahkan Gold. Saat Round pertama dimulai, kita dapat menggunakannya Skill 1 dari Commander Remy untuk langsung atau Creep Round sebagai cara mendapatkan maksimal interest.

2. Skill Finance Genius
Untuk skill ini memiliki hal unik sebagai cara mendapatkan tambahan Gold di setiap Round sebanyak sekali, namun kita harus memiliki setidaknya 10 Gold untuk mendapatkannya dan pada akhir Round kita dapat memperoleh sebanyak 5 Gold tambahan. Ketika memasuki Round 4 atau 5 kamu harus mempunyai 20 Gold sebagai cara memperoleh Gold yang lebih banyak.

Pada gameplay skill 2 dari Commander Remy menjadi hal yang bermanfaat pada ujung permainan, kita hanya perlu menabung Gold untuk mendapatkan Hero yang dibutuhkan. Selain itu darah Commander Remy tidak mudah berkurang terlebih ketik kita menggunakan Skill 2 nya. Skill 2 ini mengharuskan kita menabung sampai ujung permainan, kita tentunya dapat membuka Slot 7 hingga 8 serta mendapatkan Hero mahal seperti Yu Zhong dan Zhask untuk melakukan Comeback.

3. Skill GoldLife
Skill ini menjadi bentuk dari sebuah pengorbanan dari Commander Remy yang akan menghasilkan 3 sampai 7 Gold jika kamu mengorbankan 7 HP. Skill 3 ini juga memiliki Cooldown selama 3 Round, namun Skill 3 Commander Remy tidak dapat digunakan jika HP nya kurang dari 10 HP.

Pada gameplay - Skill 3 dari Commander Remy mewajibkan kita menjual Hero pada awal permainan sebagai cara memperoleh setidaknya 6 Gold. Hal ini dilakukan ketika Round Creep yang tentunya masih mudah untuk ditangani. Jika kamu mengaktifkan Skill 3 nya akan mendapatkan Item atau kristal di Fate Box. Item dan kristal yang kalian dapatkan berguna untuk Combo Sinergi yang tengah kita gunakan. Skill 3 Commander Remy memiliki keuntungan di Fate Box, sehingga mampu dengan mudah memperkuat Hero dengan mengambil keuntungan Skill yang tersedia di Fate Box.

Nah itulah, guide menggunakan Commander Remy di Magic Chess yang patut kamu coba. Semoga rangkum ulasan kali ini bermanfaat ya!